DALAM dunia kerja, semua orang tentu butuh pengakuan dari atasan maupun rekan kerja soal kemampuan dan eksistensi dirinya di perusahaan tersebut. Pangakuan ini tentunya berhubungan dengan masa depannya di perusahaan tersebut. Misalnya mendapatkan promosi kerja atau malah dipecat karena dianggap bekerja di bawah performa.Karena itulah, banyak pekerja berusaha untuk mendapatkan pengakuan tersebut. Banyak cara ditempuh, mulai cara yang beretika maupun yang tidak. Tentu saja, karyawan yang baik akan menempuh cara-cara yang elegan dan bijak untuk mendapatkannya. Berikut saran yang diberikan Doug White, konsultan karier dari Robert Half International, seperti dikutip dari Yahoo! Hotjob.Nyatakan ide Apakah Anda punya ide cemerlang yang bisa membmeri manfaat banyak untuk perusahaan? Jangan di simpan sendiri. Lebih baik katakan kepada atasan pada forum rapat, atau saat diskusi informal.Konsisten menyampaikan prestasi Jika Anda sudah melakukan banyak hal untuk perusahaan, tetapi tak pernah menyampaikannya kepada atasan atau manajemen, maka mulai sekarang sampaikanlah. Saat masa krisis dan sulit seperti ini, perusahaan akan mencermati siapa saja karyawannya yang memberi kontribusi besar pada perusahaan dan mana yang tidak. Karena itu sudah saatnya Anda menyampaikan secara rutin prestasi yang sudah Anda lakukan pada atasan atau manajemen agar mereka tahu kinerja Anda.Tingkatkan kemampuan Untuk meningkatkan kemampuan, Anda bisa mengikuti berbagai seminar atau workshop, baik yang diadakan oleh perusahaan maupun atas inisiatif Anda sendiri. Jangan malas untuk mengikuti kegiatan seperti ini, terutama jika yang mengadakan adalah perusahaan Anda karena acara seperti ini bisa jadi bahan pertimbangan manajemen perusahaan untuk melihat semangat, antusiasme, dan kemampuan Anda dalam keahlian yang diajarkan.Membangun networking di tempat kerja Banyak orang menganggap networking hanya diperlukan di luar kantor. Padahal membangun hubungan baik dengan rekan sekantor, bahkan yang berbeda divisi, sama pentingnya bagi kelangsungan karier seseorang di sebuah perusahaan. Maka jalinlah network dengan rekan dari divisi yang berbeda, mendatangi berbagai kegiatan atau acara kantor, dan siap membantu rekan kerja yang lain. Ingatlah bahwa setiap orang senang bekerja dengan orang yang mereka sukai secara personal. Jadi mulailah membangun network di mana pun.Siap dengan tantangan apa pun Jika manajer Anda membutuhkan seseorang untuk memimpin sebuah proyek, jangan ragu-ragu untuk menawarkan diri, walaupun pekerjaan tersebut jauh dari keahlian Anda. Memang, Anda harus rela keluar dari zona aman, tapi justru dengan begitu, prestasi Anda akan semakin cemerlang. (Koran SI/Koran SI/nsa)

0 komentar:

Posting Komentar